Bayi Bunda tak Mau ASI…?


Menyusui
Air susu ibu merupakan makanan terbaik untuk bayi, tidak ada makanan lain yang dapat menggantikan kandungan nutrisi dari ASI. Terkadang pada saat proses Inisiasi Menyusui Dini (IMD) kebanyakan bayi baru lahir tidak mau menyusu dan belum kenal puting susu ibunya. Jika bayi anda mengalami hal ini sesaat setelah dilahirkan jangan putus asa. Usahakan terus memberikan ASI pada bayi anda.
Mengenalkan puting susu pada bayi bukan hanya melalui IMD, hal ini harus dilakukan sesering mungkin. Kebanyakan ibu cepat putus asa saat bayinya
tak juga mau ASI. Sangat penting bagi ibu hamil dan para wanita yang sedang merencanakan memiliki bayi, menambah pengetahuan tentang ASI, agar dikemudian hari tidak panik saat menghadapi bayi yang tak mau menyusu.
Ada lima perilaku bayi sebelum berhasil menyusu yang bisa anda kenali :

Perilaku pertama
Dalam fase ini bayi hanya diam tak bergerak dan sesekali membuka matanya lebar-lebar. Biasanya bayi dalam fase diam siaga setelah lahir, dalam 30 menit pertama. Fase diam siaga merupakan penyesuaian keadaan dalam kandungan dengan keadaan di luar kandungan.

Perilaku kedua
Fase kedua, bayi mulai mengeluarkan suara, menggerakkan mulut seperti mau minum, menjilat dan mencium tangannya yang basah karena cairan ketuban. Fase ini terjadi dalam 30-40menit berikutnya. Bau tersebut sama dengan bau cairan dari payudara ibu. Rasa dan bau tersebut akan membimbing bayi mulai menemukan puting susu dan payudara ibu.

Perilaku ketiga
ASI Eksklusif
Fase ketiga, bayi mulai merayap bergerak munuju payudara, perut ibu ditendang-tendang kaki bayi. Bayi menjilat-jilat kulit ibu dan menghentak-hentakkan kepalanya ke dada ibu sambil menoleh ke kanan dan ke kiri. Berikutnya tangan bayi akan mulai menyentuh daerah putting susu ibu.

Perilaku keempat
Berikutnya bayi secara naluirah akan mengeluarkan air liur saat mencium cairan yang dikeluarkan payudara ibu.

Perilaku kelima
Saat bayi mulai menemukan putting susu, bayi akan menjilat, mengulum puting, membuka mulut lebar-lebar dan menempet dengan baik pada putting susu ibu. Jangan panik, saat bayi tak juga mau menyusu setelah IMD. Meskipun tanpa makanan lain ataupun ASI, bayi baru lahir bisa bertahan selama 3 hari.
Jadi, jangan panik dan gegabah memberikan susu formula, karena bayi masih mempunyai cadangan energi. Walaupun efeknya kulit bayi menjadi kuning. Hal seperti ini wajar.
Tags :

0 Response to "Bayi Bunda tak Mau ASI…?"

Post a Comment